Tercukupinya anggaran pendidikan nasional sesuai konstitusi, maka di harapkan tercapainya kualitas sumber daya manusia yang tinggi, ketika SDM telah berkualitas, tentunya kesehjateraan hidup masyarakat turut meningkat pula.
Di era otonomi institusi pendidikan sekarang ini, tugas dan tanggung jawab untuk mewujudkan sekolah yang bermutu tak lepas dari bagaimana kompetensi kepala sekolah dalam memimpin dan mengelola lembaganya bersama stakelholders. Oleh karena itu, sudah seharusnya kepala sekolah mampu memahami dan menerapkan konsep-konsep ilmu manajemen yang berkembang dewasa ini.